Vio Express Surapati: Hotel Murah Minimalis dekat Gasibu

Melanjut cerita di Bandung, setelah sebelumnya bermalam di jalan Cimanuk. Kali ini aku mau ke jalan Surapati, dekat Gasibu dan Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat. Karena ada agenda di sini juga, jadi benar-benar ingin akomodasi tempat bermalam yang sangat dekat.

Ternyata di jalan Surapati ada Hotel Vio Express Surapati! Masih saudaraan dengan Hotel Vio Cimanuk, jadi masih dalam satu keluarga Hotel Vio Bandung. Memang sih, keunggulan dan ciri khas hotel-hotelnya Vio itu di lokasi yang strategis, selain rate yang murah tentunya.

Gak perlu pakai ragu, aku langsung memutuskan bermalam di Vio Express Surapati. Dari luar saja, bangunannya sudah enak dipandang. Bagaimana pengalaman bermalam aku di hotel yang rate-nya kisaran Rp300ribuan ini? Yuk ikuti liputannya.

Sekilas Pandang

Menuju hotel Vio Express Surapati itu gampang banget. Kalau dari luar Bandung, aku cukup masuk dari GT Pasteur, naik jalan layang Pasoepati sampai ujung, dan terus sedikit melewati seberang lapangan Gasibu. Akses kendaraan umum pun banyak, bahkan beberapa di antaranya beroperasi 24 jam. Dengan lokasi strategis di depan lapangan Gasibu, tentu membuat mudah diakses dan bepergian kemana-mana.

Halo Vio Express Surapati

Sesampainya aku di depan Vio Express Surapati, ternyata area parkirnya luas. Selain di halaman depan, terdapat juga ruang khusus parkir di dalam. Arsitektur bangunannya juga unik dan cantik.

Lobby yang menawan

Memasuki lobby yang ternyata elegan dan menawan, jauh dari kesan hotel dengan rate terjangkau dan bikin dompet aman. Penerimaan dari staf FO juga hangat, tak perlu waktu lama bagi aku untuk bisa mendapatkan kunci kamar.

Kamar

Segera aku menuju kamar di 201, lantai 2 yang sebenarnya tidak terlalu butuh lift karena hanya naik satu lantai. Meski ya tetap saja aku naik lift hehehe.

Ketika sampai di lantai 2, wah konsepnya lucu dan asyik tuk difoto. Simpel saja sih memang, tapi tetap menarik untuk menjadi latar bernarsis ria. Di lorong pun terdapat dispenser air minum (panas, sedang, dingin) sehingga menghemat banget bagi para tamu. Lumayan kan daripada beli ke minimarket di sebelah?

Di depan kamar ada dispenser, bisa berhemat nih. Gak perlu beli air hihihi

“Klik” “Krieet”

Memasuki kamar yang simpel, minimalis, dan luasnya cukup. Tidak terlalu luas memang, tapi sesuai dengan konsep Express dari Vio Express Surapati. Dimana kamar lebih berfungsi sebagai tempat istirahat dari aktivitas seharian di sekitaran pusat Bandung.

Smart Room dan ada guling! Abaikan itu yang di pojokan 😂

Karena lebih sebagai tempat istirahat, sesuai banget sih Vio Express Surapati memberikan tempat tidur yang nyaman. Dilengkapi guling yang membuat kita semakin terlelap dalam mimpi memeluk si doi. Apalagi penerangan kamar juga terasa cukup, tidak silau saat tidur dan tidak remang saat bekerja.

Selain itu tentu disediakan safety box, teko pemanas air, kopi dan teh, sebagai fasilitas standar Vio Hotel Bandung. Untuk hiburan, ada TV layar lebar dengan lebih dari 60 channel siap menemani. Internet? Tersedia akses wifi gratis.

Ada handuk muka!

Kamar mandinya juga tidak terasa sempit. Amenities lengkap tersedia. Satu hal yang aku senangi, adanya handuk muka. Jarang-jarang kan? Apalagi hotel budget. Biasanya hanya 2 handuk badan, tapi di Vio Express Surapati disediakan pula handuk muka. Keren!

Aktivitas dan Fasilitas

Karena konsepnya memang Express, jadi tidak banyak fasilitas yang bisa aku eksplor saat bermalam di sini. Meski ada beberapa yang bisa aku pamerkan, seperti lounge yang nyaman. Atau lobby yang menawan.

Ada lounge yang nyaman di lantai lobby

Lounge terletak di dalam, sebelah dari lift. Konsepnya nyaman banget! Lengkap dengan bacaan dan TV sebagai teman. Sofanya empuk, bikin betah duduk berlama-lama untuk bersantai atau bincang bisnis saja.

Lobby yang kece, sepakat kan?

Lounge ini melengkapi lobby yang menawan, dimana lobby inilah hal kedua yang menarik perhatian aku setelah arsitektur bangunan Vio Express Surapati. Di lobby terdapat aneka koran dan majalah yang boleh kita baca, dan kita juga bisa membeli aneka softdrink yang menyegarkan. Menunggu antrean check in, menunggu teman, menunggu pasangan, tak lagi membosankan.

Kalau ke sini, sekalian main ke lapangan Gasibu

Selain fasilitas tadi, kita juga bisa melakukan pelbagai aktivitas menarik saat bermalam di Vio Express Surapati. Seperti main ke Gedung Sate, berolahraga atau eksis di lapangan Gasibu, dan kulineran sembari wisata murah meriah di sekitaran Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat atau Unpad Dipatiukur.

Kalau hari Minggu, di sekitar sini ramai sekali yang berdagang aneka kebutuhan dengan harga miring. Mau belanja agak banyakan? Jadi gak perlu khawatir uang kan kehabisan.

Cukup banyak sebenarnya opsi aktivitas yang bisa kita lakukan. Mengingat lokasi Vio Express Surapati yang strategis, sehingga memudahkan tamu untuk pergi kemana pun sesuai keperluannya.

Sindang Reret

Siapa yang gak tahu nama Sindang Reret? Terkenal banget sebagai restoran dengan konsep dan menu yang khas. Nah menu-menu Sindang Reret bisa kita nikmati di kamar loh, melalui room service.

Mau sarapan pagi dulu

Selain itu, kita juga berkesempatan sarapan langsung di Sindang Reret Restaurant. Eh? Serius? Iya, serius banget! Salah satu benefit bermalam di Vio Express Surapati, bila kamu memesan kamar dengan sarapan, jadi bisa menikmati nuansa sarapan di Sindang Reret. Suasanya khas, nyaman, dan bikin aku betah duduk berlama-lama di restoran. Sembari mengobrol dan senda gurau dengan teman-teman.

Asik banget ya sarapan di Sindang Reret

Menu yang disajikan cukup beragam, lumayan kalau untuk sarapan. Dari segi rasa, aku menyukai olahan ikannya. Renyah, gurih, dan terasa bumbunya.

Sebagian menu yang aku nikmati

Sudah cukup kenyang, mari kembali ke kamar dan bersiap agenda selanjutnya.

Jadinya….

Menemukan kamar yang nyaman untuk istirahat, disediakan guling, TV layar leba dengan channel bejibun, ada handuk muka, plus lokasi strategis tapi rate terjangkau? Bagai mencari oase di tengah gurun banget gak sih? Nah ini yang aku rasakan sewaktu bermalam di Vio Express Surapati.

Ada guling plus nyaman buat menyelesaikan tulisan

Bangunan cantik, kamar nyaman, TV channelnya lengkap, lokasi strategis, dan rate terjangkau menjadi alasan mengapa banyak orang yang memilih Vio Express Surapati menjadi akomodasi. Memang ada beberapa hal yang kita maklumi, seperti misalnya internet yang rasanya perlu ditingkatkan lagi kecepatannya.

Namun secara menyeluruh, dengan rate Rp300ribuan, memadai banget memilih Vio Express Surapati. Apalagi lokasinya sangat strategis. Plus bisa sarapan di Sindang Reret yang khas banget nuansanya.

Jadi kapan kamu ke Bandung dan bermalam di sini?

Hotel Vio Express Surapati

Jln. Surapati no. 51 Sadang Serang, Coblong, Bandung 40133

T : +62 22 8777 5061
E : rsv@viobandung.com

IG : @viohotelsid

4 Comments
  1. January 26, 2018
    • February 10, 2018
  2. January 26, 2018
    • February 10, 2018

Leave a Reply to Hotelopedia Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: